Kamis, 11 Agustus 2011

RAMADHAN 2011


Marhaban Ya Ramadhan....!!!!!!!!!!!!!!
Alhamdulillah, bulan yang penuh berkah ini pun tiba kembali menghampiri kita semua. Untuk menyambut bulan yang mulia ini, KM - HSU (Keluarga Mahasiswa Hulu Sugai Utara) Yogyakarta menyelenggarakan buka puasa bersama dan dialog terbuka dengan judul "Remaja Labil dalam Perspektif Agama dan Psikologi".
Tujuan diselenggarakan Buber dan Dialog ini tidak hanya untuk mempererat silaturahmi warga KM- HSU Yogyakarta dengan masyarakat ( dalam hal ini pelajar dan aparatur kepemerintahan kab. HSU), namun juga membuka cakrawala tentang bagaimana mengenal pribadi sendiri dan bertransformasi menjadi pribadi yang matang dan lebih baik dengan cara mengetahui apa sebenarnya " Remaja Labil " itu.
Acara ini insya Allah akan diselenggarakan pada tanggal 23 Agustus di Aula Banua kita.
Demi kemudahan dan kelancaran kinerja panitia pelaksana di lapangan, berikut tersedia beberapa deskripsi lengkap yang berisi tentang :
1. Rancangan Alokasi Dana
2. Jobdesc serta PJ-nya
3. Target - target dan beberapa jadwal rapat koordinasi dan evaluasi
4. Susunan Acara
5. Stiker dan Cocard
Deskripsi tersebut dapat didownload di sini.
Untuk stiker dan coCard bisa di download di sini.
Koordinasi juga dilakukan terhadap KM-HSU lain (Malang & Jakarta) dalam penyelenggaraan acara ini. Harapannya, acara ini dapat berjalan sukses dan dapat diterima dengan baik oleh peserta. Amin.....

Berikut adalah salah satu contoh stiker :


klik gambar untuk ukuran sebenarnya